Pelapasan Santri MTs PPMI Assalaam untuk Mengikuti Assalaam International Study Trip 2025 ke Tiga Negara

Pelapasan Santri MTs PPMI Assalaam untuk Mengikuti Assalaam International Study Trip 2025 ke Tiga Negara

Sukoharjo, 27 Oktober 2025 — MTs PPMI Assalaam  melaksanakan program unggulan bertaraf internasional, Assalaam International Study Trip (AIST) 2025, yang secara resmi dilepas pada Senin (27/10) di ruang pertemuan lantai 2 PPMI Assalaam, Sukoharjo.

Acara pelepasan ini dihadiri oleh jajaran Direktorat PPMI Assalaam, yakni Wakil Direktur I Ustadz Edi Suprapto, S.Ag., M.Pd., Wakil Direktur II Ustadz Sigit Raharjo, S.Si., M.Pd., dan Sekretaris Pondok Ustadz Dr. Arkanudin Budianto, M.I.Kom. Turut hadir pula jajaran guru, pembimbing, serta orang tua santri yang memberikan dukungan dan doa bagi keberangkatan peserta.

Tahun ini, sebanyak 147 santri MTs PPMI Assalaam mengikuti program AIST 2025 yang terbagi ke dalam tiga rute perjalanan:

  1. 76 santriwan dengan tujuan Indonesia–Malaysia–Singapura (27 Oktober–2 November 2025)

  2. 12 santriwan dengan tujuan Indonesia–Malaysia–Brunei (1–6 November 2025)

  3. 59 santriwati dengan tujuan Indonesia–Malaysia–Thailand (2–8 November 2025)

Pelapasan Santri MTs PPMI Assalaam untuk Mengikuti Assalaam International Study Trip 2025 ke Tiga Negara
Pelapasan Santri MTs PPMI Assalaam untuk Mengikuti Assalaam International Study Trip 2025 ke Tiga Negara
Pelapasan Santri MTs PPMI Assalaam untuk Mengikuti Assalaam International Study Trip 2025 ke Tiga Negara
Pelapasan Santri MTs PPMI Assalaam untuk Mengikuti Assalaam International Study Trip 2025 ke Tiga Negara
Pelapasan Santri MTs PPMI Assalaam untuk Mengikuti Assalaam International Study Trip 2025 ke Tiga Negara
Pelapasan Santri MTs PPMI Assalaam untuk Mengikuti Assalaam International Study Trip 2025 ke Tiga Negara

Dalam sambutannya, Kepala MTs PPMI Assalaam, Ustadz Muchamad Soleh Pratono, S.Si., M.Pd., menyampaikan bahwa kegiatan AIST merupakan implementasi nyata dari visi dan misi pendidikan PPMI Assalaam yang berorientasi global tanpa meninggalkan nilai keislaman.

“Melalui program ini, santri diharapkan memperoleh wawasan teknologi, ilmu pengetahuan, serta memahami budaya negara-negara sahabat di Asia Tenggara,” ujarnya.

Sementara itu, jajaran Direktorat PPMI Assalaam memberikan arahan penting kepada para peserta agar senantiasa menjaga niat dan akhlak, memperluas wawasan keilmuan, serta menjadi duta Assalaam dan Indonesia yang berkarakter islami di manapun mereka berada. Para santri juga diingatkan untuk menjaga kesehatan, disiplin, dan tanggung jawab selama menjalani perjalanan lintas negara ini.

Pelepasan berlangsung khidmat dan penuh semangat. Doa bersama mengiringi keberangkatan peserta menuju pengalaman belajar internasional yang akan memperkaya pemahaman mereka tentang dunia global.

Melalui program Assalaam International Study Trip (AIST) 2025, PPMI Assalaam menegaskan komitmennya sebagai lembaga pendidikan Islam modern yang berdaya saing global, membekali santri dengan pengetahuan, karakter, dan keimanan agar siap menjadi generasi unggul dan berwawasan internasional.

MTs PPMI Assalaam Raih Juara Olimpiade Bahasa Arab DIMSA Fair 2025 Tingkat Provinsi

MTs PPMI Assalaam Raih Juara Olimpiade Bahasa Arab DIMSA Fair 2025 Tingkat Provinsi

Kabar membanggakan kembali datang dari lingkungan MTs PPMI Assalaam. Dua santriwati berhasil mengukir prestasi gemilang dalam ajang Olimpiade Bahasa Arab DIMSA Fair ke-19 tingkat Provinsi Jawa Tengah yang diselenggarakan oleh Pondok Pesantren Darul Ihsan Muhammadiyah Sragen pada Sabtu (25/10).

Adapun para peraih prestasi tersebut adalah:
1️⃣ Wannia Ufaira Azfa Insyirah (Kelas 9A)Juara 1
2️⃣ Princess Shilla Qatrunnasa (Kelas 9B)Juara 2

Prestasi ini menjadi bukti nyata kualitas pembelajaran bahasa Arab di MTs PPMI Assalaam yang terus dikembangkan secara intensif dan aplikatif. Para santri tidak hanya dibekali kemampuan akademik, tetapi juga keterampilan komunikasi bahasa asing yang relevan dengan perkembangan global.

MTs PPMI Assalaam Raih Juara Olimpiade Bahasa Arab DIMSA Fair 2025 Tingkat Provinsi
MTs PPMI Assalaam Raih Juara Olimpiade Bahasa Arab DIMSA Fair 2025 Tingkat Provinsi
MTs PPMI Assalaam Raih Juara Olimpiade Bahasa Arab DIMSA Fair 2025 Tingkat Provinsi
MTs PPMI Assalaam Raih Juara Olimpiade Bahasa Arab DIMSA Fair 2025 Tingkat Provinsi

Kepala MTs PPMI Assalaam, Ustadz Muchamad Soleh Pratono, S.Si., M.Pd., menyampaikan rasa syukur dan apresiasi atas pencapaian ini.

“Alhamdulillah, prestasi ini menjadi bukti kerja keras santri dan pembimbing dalam mengembangkan kompetensi bahasa Arab. Semoga capaian ini menjadi inspirasi bagi seluruh santri untuk terus berprestasi dan membawa nama baik Assalaam di berbagai kompetisi,” ungkapnya.

Keberhasilan ini semakin menegaskan komitmen PPMI Assalaam sebagai lembaga pendidikan Islam modern yang unggul dan berdaya saing global, berfokus pada pembinaan karakter, ilmu pengetahuan, serta penguasaan bahasa sebagai jendela dunia.

Barakallāhufikum untuk para juara! Semoga prestasi ini menjadi motivasi bagi santri lain untuk terus berjuang, berprestasi, dan mengharumkan nama PPMI Assalaam di tingkat nasional maupun internasional.

iswa Kelas XII SMK PPMI Assalaam Tampilkan Inovasi Terbaik dalam Ujian Tugas Akhir 2025

Santri Kelas XII SMK PPMI Assalaam Tampilkan Inovasi Terbaik dalam Ujian Tugas Akhir 2025

Sukoharjo, 24 Oktober 2025 — Sebagai bentuk evaluasi akhir dari proses pembelajaran, siswa kelas XII SMK PPMI Assalaam Sukoharjo melaksanakan Ujian Tugas Akhir (TA) pada Jumat (24/10). Kegiatan ini berlangsung mulai pukul 08.00 WIB di lingkungan SMK Assalaam dan diikuti oleh seluruh siswa jurusan Teknik Komputer dan Jaringan (TKJ).

Ujian Tugas Akhir menjadi salah satu syarat kelulusan yang bertujuan mengukur kemampuan siswa dalam mengaplikasikan ilmu pengetahuan dan keterampilan yang telah diperoleh selama masa pendidikan. Dalam ujian ini, para peserta mempresentasikan hasil karya inovatif mereka serta menjelaskan konsep, rancangan, dan penerapan teknologi yang digunakan.

iswa Kelas XII SMK PPMI Assalaam Tampilkan Inovasi Terbaik dalam Ujian Tugas Akhir 2025
iswa Kelas XII SMK PPMI Assalaam Tampilkan Inovasi Terbaik dalam Ujian Tugas Akhir 2025
iswa Kelas XII SMK PPMI Assalaam Tampilkan Inovasi Terbaik dalam Ujian Tugas Akhir 2025
iswa Kelas XII SMK PPMI Assalaam Tampilkan Inovasi Terbaik dalam Ujian Tugas Akhir 2025
iswa Kelas XII SMK PPMI Assalaam Tampilkan Inovasi Terbaik dalam Ujian Tugas Akhir 2025
iswa Kelas XII SMK PPMI Assalaam Tampilkan Inovasi Terbaik dalam Ujian Tugas Akhir 2025

Setiap karya diuji secara komprehensif, meliputi aspek teori, praktik, dan kreativitas. Proses penilaian dilakukan oleh guru pembimbing dan tim penguji, yang turut memberikan masukan untuk pengembangan kualitas proyek para siswa. Kegiatan ini juga dihadiri oleh siswa kelas X dan XI sebagai bentuk pembelajaran dan inspirasi bagi angkatan berikutnya.

Kepala SMK PPMI Assalaam menyampaikan apresiasinya atas kerja keras para siswa.

“Melalui ujian Tugas Akhir ini, kami berharap santri SMK Assalaam mampu menunjukkan kemampuan terbaiknya, menjadi generasi yang siap bersaing di dunia kerja maupun melanjutkan studi ke jenjang yang lebih tinggi,” ujarnya.

Pelaksanaan Ujian Tugas Akhir ini menjadi bukti nyata komitmen PPMI Assalaam dalam membentuk lulusan yang kompeten, berkarakter, dan berlandaskan nilai-nilai Islam. Dengan bimbingan guru profesional serta lingkungan pesantren yang mendukung, siswa tidak hanya unggul secara akademik, tetapi juga memiliki etos kerja dan integritas tinggi.

Melalui kegiatan ini, SMK PPMI Assalaam Sukoharjo terus menegaskan perannya sebagai lembaga pendidikan Islam terpadu berdaya saing global yang menyiapkan generasi muda cerdas, kreatif, dan berakhlak mulia.

Camp Tahfidz SMK Assalaam: Wujud Pembinaan Spiritual dan Kecintaan terhadap Al-Qur’an

Camp Tahfidz SMK Assalaam: Wujud Pembinaan Spiritual dan Kecintaan terhadap Al-Qur’an

Sukoharjo — Dalam upaya memperkuat karakter spiritual dan menumbuhkan kecintaan terhadap Al-Qur’an, siswa kelas XII SMK PPMI Assalaam mengikuti kegiatan Camp Tahfidz selama tiga hari, mulai Kamis hingga Sabtu, 16–18 Oktober 2025.

Kegiatan ini dilaksanakan secara terpisah antara peserta putra dan putri. Peserta putri melaksanakan kegiatan di Teras, Boyolali, sedangkan peserta putra diadakan di Klaten.

Camp Tahfidz menjadi salah satu agenda unggulan bagi siswa kelas akhir di SMK PPMI Assalaam. Program ini bertujuan memberikan kesempatan kepada santri untuk menyelesaikan hafalan Al-Qur’an (tahfidz) sebagai bagian dari syarat kelulusan di PPMI Assalaam, sekaligus memperkuat nilai-nilai religius yang menjadi fondasi pendidikan pesantren modern ini.

Sela

Camp Tahfidz SMK Assalaam: Wujud Pembinaan Spiritual dan Kecintaan terhadap Al-Qur’an
Camp Tahfidz SMK Assalaam: Wujud Pembinaan Spiritual dan Kecintaan terhadap Al-Qur’an
Camp Tahfidz SMK Assalaam: Wujud Pembinaan Spiritual dan Kecintaan terhadap Al-Qur’an
Camp Tahfidz SMK Assalaam: Wujud Pembinaan Spiritual dan Kecintaan terhadap Al-Qur’an

ma kegiatan berlangsung, para peserta mendapatkan bimbingan intensif dari para ustadz dan ustadzah dalam memperbaiki, menambah, serta menjaga hafalan mereka. Selain itu, para santri juga mengikuti kegiatan murojaah bersama, tausiyah malam, dan motivasi keislaman yang menumbuhkan semangat menjaga dan mengamalkan nilai-nilai Al-Qur’an dalam kehidupan sehari-hari.

Kegiatan berlangsung dengan suasana penuh semangat, kekhusyukan, dan kebersamaan. Para pembimbing berharap kegiatan ini tidak hanya membantu siswa mencapai target hafalan, tetapi juga menanamkan nilai kecintaan mendalam terhadap Al-Qur’an sebagai pedoman hidup.

“Melalui Camp Tahfidz ini, kami berharap para siswa tidak sekadar mengejar penyelesaian hafalan, tetapi juga mampu menjadikan Al-Qur’an sebagai sumber inspirasi dan kekuatan dalam melangkah ke masa depan,” ungkap salah satu guru pembimbing.

Dengan berakhirnya kegiatan ini, seluruh siswa kelas XII SMK Assalaam diharapkan dapat menyelesaikan hafalan sesuai target, sekaligus mempersiapkan diri menghadapi kelulusan dengan prestasi membanggakan — baik dalam aspek akademik maupun spiritual.

PPMI Assalaam terus berkomitmen mencetak generasi muda Islam yang unggul, berkarakter, dan cinta Al-Qur’an, melalui sistem pendidikan terpadu yang menyatukan ilmu pengetahuan, teknologi, dan nilai-nilai keislaman.

Assalaam Astronomy Eduplay Sukses Memantik Semangat Sains 111 Bintang Muda di Semarang

Assalaam Astronomy Eduplay Sukses Memantik Semangat Sains 111 Bintang Muda di Semarang

Assalaam Astronomy Eduplay yang digelar pada Ahad, 26 Oktober 2025 di SD Supriyadi Semarang berhasil mencuri perhatian generasi muda pecinta sains. Sebanyak 111 peserta didik dari SD Supriyadi dan sekolah dasar di sekitar Kota Semarang mengikuti kegiatan ini dengan penuh antusias dan semangat eksplorasi.

Kegiatan edukatif ini diprakarsai oleh PPMI Assalaam sebagai bagian dari komitmen dalam memperluas dakwah pendidikan sains, khususnya pada bidang astronomi. Kesuksesan pelaksanaan kegiatan ini tidak lepas dari sinergi apik HKPM, PAA, MePPA, Bagian Umum, MPP Assalaam, IKMAS, serta dukungan penuh dari pihak tuan rumah yang dipimpin oleh Ibu Nursekhah, S.Pd.

Assalaam Astronomy Eduplay Sukses Memantik Semangat Sains 111 Bintang Muda di Semarang
Assalaam Astronomy Eduplay Sukses Memantik Semangat Sains 111 Bintang Muda di Semarang
Assalaam Astronomy Eduplay Sukses Memantik Semangat Sains 111 Bintang Muda di Semarang
Assalaam Astronomy Eduplay Sukses Memantik Semangat Sains 111 Bintang Muda di Semarang

Selama kegiatan berlangsung, para peserta disuguhkan pengalaman belajar astronomi secara langsung melalui tiga aktivitas utama, yaitu:

Pengamatan Matahari
Peserta melihat fenomena matahari secara aman menggunakan teleskop khusus berfilter, sekaligus belajar tentang karakteristik bintang terdekat dari Bumi.

Menyusun Kalender 2026
Pembelajaran yang menghubungkan konsep astronomi dengan kehidupan sehari-hari melalui pembuatan kalender berbasis data astronomis.

Menerbangkan Roket Air
Praktik seru tentang prinsip momentum dan gaya dorong melalui peluncuran roket air yang menjadi bagian paling ditunggu oleh peserta.

Melalui Assalaam Astronomy Eduplay, PPMI Assalaam menegaskan perannya sebagai pesantren yang terus mendorong inovasi pendidikan dan melahirkan generasi yang unggul dalam sains, teknologi, dan karakter.

Kegiatan edukasi ini sekaligus membuka ruang kolaborasi lebih luas antara PPMI Assalaam dan sekolah-sekolah di Semarang dalam membangun rasa ingin tahu peserta didik terhadap alam semesta.

“Bersama CASA, Mengintip Gerbang Semesta”
PPMI Assalaam terus berkomitmen menjadi pelopor pembelajaran sains yang inspiratif bagi siswa di seluruh Indonesia.

Tim Riset MA PPMI Assalaam Raih Prestasi Internasional di WYIIA 2025

Tim Riset MA PPMI Assalaam Raih Prestasi Internasional di WYIIA 2025

Surabaya — Prestasi membanggakan kembali ditorehkan oleh santri Madrasah Aliyah Pondok Pesantren Modern Islam (MA PPMI) Assalaam. Tim riset kelas XII MA PPMI Assalaam berhasil meraih penghargaan dalam ajang World Youth Invention and Innovation Award (WYIIA) 2025, kompetisi inovasi dan riset tingkat internasional yang diikuti peserta dari berbagai negara.

Tim Riset MA PPMI Assalaam Raih Prestasi Internasional di WYIIA 2025
Tim Riset MA PPMI Assalaam Raih Prestasi Internasional di WYIIA 2025
Tim Riset MA PPMI Assalaam Raih Prestasi Internasional di WYIIA 2025
Tim Riset MA PPMI Assalaam Raih Prestasi Internasional di WYIIA 2025

Empat santri berbakat yang tergabung dalam tim ini adalah:
1️⃣ Muhammad Alim Yafi
2️⃣ Ahmad Rizki Ramadhan
3️⃣ Sulthan Muhammad Ali Harits
4️⃣ Mohammed Aly Nay

Mereka mengusung karya ilmiah berjudul “Exploring River Iron Sand as a Potential Ferromagnetic Material for Transformer Cores.” Penelitian ini mengeksplorasi potensi pasir besi sungai sebagai bahan feromagnetik alternatif untuk inti transformator — inovasi ramah lingkungan yang dinilai memiliki nilai aplikatif tinggi di industri teknologi.

Juri menilai riset tersebut unggul dalam segi novelty (kebaruan gagasan), metodologi yang tepat, serta peluang pemanfaatan hasil penelitian di masa depan. Keberhasilan tim dalam mempresentasikan temuan ilmiah dan menjawab pertanyaan dewan juri dalam bahasa asing juga menjadi nilai tambah yang mengesankan.

Kepala Madrasah, Ustadz Farid Akbar, menyampaikan apresiasi atas pencapaian ini.

“Prestasi ini menjadi bukti bahwa santri Assalaam mampu bersaing di level global melalui riset dan inovasi. Semoga keberhasilan ini semakin memotivasi para santri untuk terus berkarya dan berprestasi,” ujarnya.

Pencapaian ini memperkuat komitmen MA PPMI Assalaam dalam membentuk generasi ilmuwan muda Muslim yang religius, kritis, dan inovatif. Dengan dukungan fasilitas riset yang memadai serta lingkungan belajar yang unggul, MA PPMI Assalaam terus menjadi pusat lahirnya prestasi di kancah nasional maupun internasional.

PPMI Assalaam Terima Kunjungan Yayasan Al Kautsar Bandung dalam Upaya Penguatan Pendidikan Berkelanjutan

PPMI Assalaam Terima Kunjungan Yayasan Al Kautsar Bandung dalam Upaya Penguatan Pendidikan Berkelanjutan

PPMI Assalaam kembali menunjukkan kiprahnya sebagai lembaga pendidikan terintegrasi dan berdaya saing global. Pada Jumat, 24 Oktober 2025, Assalaam menerima kunjungan resmi dari Yayasan Al Kautsar Bandung, Jawa Barat. Kunjungan ini menjadi ajang silaturahmi sekaligus ruang berbagi praktik terbaik dalam pengembangan pendidikan di Indonesia.

Kedatangan rombongan Yayasan Al Kautsar disambut hangat oleh Wakil Direktur 1 PPMI Assalaam, Ustadz Edi Suprapto, M.Pd., bersama jajaran pimpinan, termasuk Kepala Sekolah MTs dan SMA, serta Kepala Unit Penjamin Mutu. Pertemuan berlangsung penuh antusias dengan mengangkat tema “Membangun Focus Sustainability Kelembagaan”.

PPMI Assalaam Terima Kunjungan Yayasan Al Kautsar Bandung dalam Upaya Penguatan Pendidikan Berkelanjutan
PPMI Assalaam Terima Kunjungan Yayasan Al Kautsar Bandung dalam Upaya Penguatan Pendidikan Berkelanjutan

Dalam kesempatan ini, kedua lembaga berdiskusi mengenai strategi tata kelola pendidikan, penguatan kurikulum, serta inovasi lembaga dalam menghadapi tantangan global. Kolaborasi ini diharapkan mampu memperkokoh komitmen bersama dalam meningkatkan kualitas pendidikan yang unggul dan kompetitif.

Kunjungan Yayasan Al Kautsar menjadi bukti bahwa PPMI Assalaam terus dipercaya sebagai mitra strategis dalam pengembangan pendidikan nasional. Sebagai pesantren modern dengan sistem pendidikan terintegrasi, Assalaam berkomitmen untuk terus memberikan kontribusi nyata dalam mencetak generasi berakhlak mulia, berprestasi, dan siap bersaing di tingkat global.

Studi Banding Pramuka, Al Azhar IIBS Kunjungi PPMI Assalaam

Studi Banding Pramuka, Al Azhar IIBS Kunjungi PPMI Assalaam

PPMI Assalaam menerima kunjungan studi banding dari Al Azhar International Islamic Boarding School (IIBS) pada Kamis, 24 Oktober 2025. Kegiatan ini bertujuan untuk bertukar wawasan mengenai pembinaan Gerakan Pramuka sebagai bagian dari pendidikan karakter santri di pesantren modern.

Rombongan tamu Al Azhar IIBS disambut langsung oleh Ustadz Edi Suprapto, M.Pd, selaku perwakilan pimpinan PPMI Assalaam. Dalam sambutannya, beliau menyampaikan bahwa Pramuka menjadi wahana strategis dalam menumbuhkan ketangguhan, kedisiplinan, kepemimpinan, serta semangat kebersamaan di kalangan santri.

Studi Banding Pramuka, Al Azhar IIBS Kunjungi PPMI Assalaam
Studi Banding Pramuka, Al Azhar IIBS Kunjungi PPMI Assalaam
Studi Banding Pramuka, Al Azhar IIBS Kunjungi PPMI Assalaam
Studi Banding Pramuka, Al Azhar IIBS Kunjungi PPMI Assalaam

Dari pihak tamu, sambutan disampaikan oleh Ustadz Supriyanto, M.Pd mewakili Al Azhar IIBS, yang mengapresiasi keberhasilan Assalaam dalam menjalankan program kepramukaan secara sistematis dan berkelanjutan.

Selama kunjungan berlangsung, santri Pramuka PPMI Assalaam turut berperan aktif dengan membagikan pengalaman kegiatan mereka, mulai dari latihan rutin, berbagai lomba kepramukaan, hingga program penguatan karakter berbasis kedisiplinan dan kepemimpinan.

Studi Banding Pramuka, Al Azhar IIBS Kunjungi PPMI Assalaam
Studi Banding Pramuka, Al Azhar IIBS Kunjungi PPMI Assalaam

Kegiatan studi banding ini tidak hanya menjadi ajang silaturahmi antar-pesantren, namun juga wujud komitmen PPMI Assalaam dalam mengembangkan pendidikan karakter yang unggul dan relevan dengan tantangan zaman.

Sebagai pesantren yang konsisten mencetak santri berprestasi, berakhlak, dan berdaya saing, PPMI Assalaam terus memperkuat kemitraan pendidikan untuk menghadirkan pembelajaran yang bermakna bagi generasi penerus bangsa.

PPMI Assalaam Terima Kunjungan Showatul Ishad: Kenalkan Program Kepesantrenan dan Astronomi Santri

PPMI Assalaam Terima Kunjungan Showatul Ishad: Kenalkan Program Kepesantrenan dan Astronomi Santri

Sukoharjo — Pondok Pesantren Modern Islam (PPMI) Assalaam kembali menjadi tujuan studi edukatif pada Sabtu, 25 Oktober 2025. Sebanyak 35 santri dan 4 pembimbing dari lembaga pendidikan Showatul Ishad hadir untuk mengenal lebih dekat sistem pendidikan pesantren modern di Assalaam.

Rombongan dipimpin langsung oleh Ustadz Nur Fajrin, Lc., S.H., yang juga menjadi pembimbing para santri. Kedatangan mereka disambut hangat oleh anak-anak Organisasi Pelajar PPMI Assalaam (OP3MIA) bersama jajaran pengurus kesantrian putra dan putri.

PPMI Assalaam Terima Kunjungan Showatul Ishad: Kenalkan Program Kepesantrenan dan Astronomi Santri
PPMI Assalaam Terima Kunjungan Showatul Ishad: Kenalkan Program Kepesantrenan dan Astronomi Santri
PPMI Assalaam Terima Kunjungan Showatul Ishad: Kenalkan Program Kepesantrenan dan Astronomi Santri
PPMI Assalaam Terima Kunjungan Showatul Ishad: Kenalkan Program Kepesantrenan dan Astronomi Santri

Dalam agenda kunjungan ini, sambutan resmi diberikan oleh Ustadz Nur Fajrin, Lc., S.H. serta Ustadz Sigit Raharja, M.Pd dan Ustadz Agung Dermawan, S.H. mewakili PPMI Assalaam. Keduanya menyoroti pentingnya membangun jejaring antar lembaga pendidikan Islam untuk meningkatkan kualitas pembelajaran dan karakter santri.

Selain sesi silaturahmi, para santri Showatul Ishad juga berkesempatan mengunjungi Pusat Astronomi Assalaam. Pada kunjungan ini, mereka menerima penjelasan langsung mengenai fasilitas edukasi astronomi yang menjadi salah satu program unggulan PPMI Assalaam dalam mengembangkan wawasan sains dan teknologi berbasis nilai-nilai Islam.

Kegiatan kunjungan ditutup dengan sesi foto bersama dan pertukaran cenderamata sebagai bentuk penguatan kolaborasi antar pesantren.

PPMI Assalaam terus konsisten menjadi lembaga pendidikan yang membuka ruang kolaborasi, berbagi pengalaman, serta menghadirkan inovasi pembelajaran bagi generasi muda Islam. Dengan fasilitas lengkap dan program unggulan, Assalaam siap mencetak santri berprestasi dan berakhlak mulia untuk masa depan umat dan bangsa.

Santri Fase F (XII) SMA Assalaam Laksanakan Camp Tahfidz dan Bincang PTN

Santri Fase F (XII) SMA Assalaam Laksanakan Camp Tahfidz dan Bincang PTN

Karanganyar, 15–18 Oktober 2025 — Sebagai bagian dari Program Layanan Pendidikan (PLP), seluruh santri Fase F (kelas XII) SMA Assalaam Sukoharjo mengikuti kegiatan Camp Tahfidz dan Bincang PTN. Kegiatan ini dilaksanakan secara terpisah: santriwan pada 15–17 Oktober 2025 dan santriwati pada 16–18 Oktober 2025, bertempat di Vila Rumaket dan Vila Roemah Ibuk, Tawangmangu, Karanganyar.

Selama tiga hari, para santri mengikuti kegiatan yang dibagi menjadi beberapa sesi. Sesi pertama dan kedua (siang hingga sore) diisi dengan Camp Tahfidz bersama masing-masing musrif, berfokus pada penyelesaian target hafalan Al-Qur’an sebagai bagian dari syarat kelulusan di PPMI Assalaam. Kegiatan dilanjutkan dengan Bincang PTN pada malam hari, sebelum keesokan paginya kembali pada sesi tahfidz lanjutan.

Suasana pegunungan Tawangmangu yang sejuk dan tenang menjadi latar ideal bagi para santri untuk memperdalam hafalan dan memperkuat kedekatan spiritual mereka dengan Al-Qur’an.

Santri Fase F (XII) SMA Assalaam Laksanakan Camp Tahfidz dan Bincang PTN
Santri Fase F (XII) SMA Assalaam Laksanakan Camp Tahfidz dan Bincang PTN
Santri Fase F (XII) SMA Assalaam Laksanakan Camp Tahfidz dan Bincang PTN
Santri Fase F (XII) SMA Assalaam Laksanakan Camp Tahfidz dan Bincang PTN

Pada sesi Bincang PTN, hadir sebagai narasumber Bapak Ir. Widiyanto, S.P., M.Si., Ph.D, Kepala UPT SPMB (Seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru) Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta. Dalam pemaparannya, beliau menjelaskan berbagai jalur masuk Perguruan Tinggi Negeri (PTN) serta berbagi tips agar sukses lolos seleksi, terutama dengan adanya perubahan sistem terbaru yang mencakup Tes Kompetensi Akademik (TKA).

Antusiasme santri tampak tinggi—mereka aktif mengajukan pertanyaan seputar strategi belajar, pemilihan jurusan, hingga persiapan menghadapi SNPMB 2026.

Kepala SMA Assalaam, Ustadz Wahyudi Prabowo, S.Th.I., M.Pd., menyampaikan bahwa kegiatan ini memiliki dua tujuan utama:

“Pertama, menyelesaikan target capaian tahfidz sebagai bagian dari pembentukan karakter santri Qurani. Kedua, memberikan bekal dan wawasan kepada santri agar siap menghadapi dunia perkuliahan, khususnya untuk masuk ke Perguruan Tinggi Negeri,” ujar beliau.

Beliau juga berharap, melalui kegiatan ini para santri mampu mengenali potensi diri dan semakin mantap menentukan jurusan kuliah yang sesuai dengan minat dan kemampuan masing-masing.

Melalui Camp Tahfidz dan Bincang PTN, SMA Assalaam berkomitmen menumbuhkan keseimbangan antara kecerdasan spiritual dan kesiapan akademik. Santri tidak hanya dipersiapkan menjadi penghafal Al-Qur’an yang berakhlak mulia, tetapi juga generasi muda yang unggul, visioner, dan siap bersaing di dunia pendidikan tinggi.