Depok – Santri MA PPMI Assalaam berhasil meraih medali perunggu di Kompetisi Sains Muslim Indonesia (KoSSMI) 2023. Kompetisi ini diadakan oleh Abak Academy dan Surya Institute for the Promotion of Science (SIPS). Adapun Santri yang berhasil meraih medali, yaitu Muhammad Rizki F. di mapel biologi.


Di tahap final (nasional), M. Rizki F. bersaing dengan 49 peserta lainnya. Sebelum final terdapat 2 tahapan, yaitu babak penyisihan dan babak semifinal. Babak penyisihan dilaksanakan di masing-masing sekolah dengan sistem online CBT. Babak semifinal dilaksanakan di beberapa lokasi yang ditunjuk dengan sistem offline CBT. Sedangkan babak final terlaksana offline dan terpusat di FMIPA Universitas Indonesia.
Pengumuman pemenang dilaksanakan di Balai Purnomo Prawiro Universitas Indonesia pada Ahad (21/5).
Wahyuni selaku koordinator Bina Prestasi MA menyampaikan, kompetisi ini salah satu wadah santri madrasah untuk mengembangkan jiwa kompetisi yang sehat, serta memotivasi mereka untuk terus meningkatkan kemampuan intelektual, emosional, dan spiritual.
Sebagai informasi, kompetisi ini diikuti sekitar 6000 peserta dari beberapa mapel dan jenjang kelas. Untuk tingkat SLTA, selain mapel biologi masih terdapat mapel matematika, kimia, ekonomi, geografi, fisika, dan robotik.
Kontributor : Muh. Hasbi, S.Pd
Comments are closed, but trackbacks and pingbacks are open.