PPMI Assalaam Tuan Rumah PORSENI Jenjang MTs Se-Kabupaten Sukoharjo Tahun 2023

0Shares

Sukoharjo – PPMI Assalaam menjadi tuan rumah penyelenggaraan PORSENI MTs se-Kabupaten Sukoharjo tahun 2023. Keseluruhan peserta PORSENI jenjang MTs tahun ini berjumlah 880 peserta, berasal dari 22 MTs negeri dan swasta se-Kabupaten Sukoharjo. Cabang olahraga yang dilombakan meliputi atletik, bulu tangkis, tenis meja, futsal, dan bola volly. Sedangkan cabang seni meliputi MTQ, tahfidz, pidato bahasa Arab, Story Telling, Stand up Comedy dan Madrasah Singer.

Event PORSENI ini merupakan pengganti dari sebelumnya bernama AKSIOMA yang merupakan kompetisi olahraga dan seni pada tingkat Madrasah. Sebagai tuan rumah acara dua tahunan tersebut, PPMI Assalaam mempersiapkan acara ini dengan persiapan yang sedemikian rupa baik di saat upacara pembukaan maupun penyiapan fasilitas dan tempat lomba.

Kegiatan PORSENI MTs se-Kabupaten Sukoharjo ini yang dijadwalkan berlangsung selama sehari tersebut dibuka secara simbolis oleh Kepala Kantor Kemenag Kabupaten Sukoharjo, Drs. H. Muh. Mualim, M.Pd.I. Saat menyampaikan sambutan, Beliau menyampaikan apresiasi kepada semua pihak yang telah membantu kelancaran terlaksananya acara ini, baik dari panitia penyelenggara, PPMI Assalaam sebagai tuan rumah dan juga semua atlet serta official yang akan bertanding dalam ajang Porseni 2023 ini. Lebih lanjut kepala Kemenag menegaskan untuk setiap atlet dan peserta lomba bertanding dengan sungguh-sungguh dan tetap menjunjung sportivitas dimana nanti atlet atau peserta lomba yang terpilih akan mewakili kontingen K3M MTs Kabupaten Sukoharjo dalam PORSENI tingkat Provinsi yang akan digelar pada 15-17 Mei 2023 di Kabupaten Magelang.

Seluruh peserta apel terlihat bersemangat dan nampak antusias mengikuti jalannya pembukaan PORSENI MTs tahun 2023 ini. Semoga para peserta lomba dapat bertanding dengan baik dan dapat mewakili Kabupaten Sukoharjo di tingkat Provinsi serta mendapatkan hasil terbaik.

Kontributor: Ustadz Tarmadi, S.Pd

Comments are closed, but trackbacks and pingbacks are open.