Perpulangan Libur Ramadan dan Idul Fitri 1445 H

0Shares

Sukoharjo – Ahad ( 24/3) setelah berakhirnya serangkaian kegiatan Penilaian Tengah Semester Genap, Pengasuh Kesantrian Putri telah siap mengantarkan Santriwati PPMI Assalaam untuk perpulangan Libur Ramadan dan Hari Raya Idul Fitri 1445 H.

Kegiatan perpulangan ini bertujuan untuk memberikan santri waktu untuk berlibur sejenak, melepas rindu dengan sanak keluarga, dan dapat melakukan hal produktif lainnya ketika di rumah sehingga santri memiliki semangat baru serta rasa nyaman saat kembali ke pondok.

Perpulangan dilakukan dengan penjemputan oleh orangtua/wali atau dapat juga melalui konsulat/daerah asal yang akan diantarkan oleh para pembimbing dari masing-masing konsulat.

Semoga dengan adanya kegiatan ini, santri dapat mengisi kembali semangat didalam diri sehingga memiliki rasa aman dan nyaman untuk kembali ber-tholabul ‘ilmi di Ma’had tercinta.

Kontributor : Ustadzah Nihayah

Comments are closed, but trackbacks and pingbacks are open.